Mempawah , dalam rangka menyambut hari ulang tahun Republik Indonesia ke - 78 Tahun, Markas Unit Patroli jungkat membagikan bendera merah putih secara grastis kepada masyarakat di Kec. Jongkat kab. Mempawah (08/08/23)
Pembagian bendera kebanggaan Indonesia raya ini dipimpin Bripka alex selaku Ka marnit dan didampingi sejumlah personelnya.
Mereka membagikan bendera tersebut kepada masyarakat pesisir perairan jungkat.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan dari Direketur Polairud Polda Kalbar Kombespol. Raspani SIK melalui Bripka alex Menyampaikan bahwa bendera merah putih ini merupakan simbol Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang memiliki arti merangkum nilai-nilai Kepahlawanan, Patriotisme, dan Nasionalisme.
"Sehingga dengan dikibarkannya bendera itu merupakan wadah dalam membangkitkan rasa Patriotisme dan Nasionalisme,”.
Dia juga menitipkan pesan kepada setiap masyarakat yang diberikan bendera agar memasang bendera merah putih baik itu di depan rumah mereka atau pun diatas kapal masing-masing.
Pembagian bendera merah putih ini juga sebagai bentuk himbauan dan ajakan dalam rangka memperingati hari paling bersejarah bangsa Indonesia, serta sebagai bentuk penghormatan kita dalam mengisi kemerdekaan dan meneladani perjuangan pahlawan dalam merebut Kemerdekaan.
"Oleh karena itu, dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun ini, maka disampaikan kepada seluruh masyarakat diwajibkan untuk mengibarkan bendera merah putih di depan rumah masing-masing terhitung mulai 1 Agustus sampai 31 Agustus 2023," pungkasnya. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar